Unpad Buka Beasiswa S3 dan Fast Track, Dapat Dana Riset dan Biaya Hidup!Universitas Padjadjaran (Unpad) kembali membuka beasiswa Pascasarjana Program Doktor atau Program Fast Track Magister-Doktor di kampus Unpad."Beasiswa ini ditawarkan untuk membuka akses pendidikan Pascasarjana bagi putra-putri terbaik bangsa," kata Rektor Unpad Prof. Rina Indiastuti dalam laman resmi Unpad, Kamis (2/6/2022).Rektor menjelaskan, dua skema beasiswa yang ditawarkan adalah Beasiswa Program Doktor Padjadjaran (BPDP) yaitu untuk program S3 dengan jumlah 29 beasiswa; serta Beasiswa Unggulan Pascasarjana Padjadjaran (BUPP) program Fast Track, yaitu untuk program S2 dan S3 dengan jumlah 15 beasiswa.Terdapat penambahan kuota dari tahun lalu. Pada tahun 2021, Unpad memberikan beasiswa BPDP kepada 4 mahasiswa serta beasiswa BUPP Fast Track kepada 16 mahasiswa.Beasiswa ini terbuka bagi seluruh disiplin ilmu, baik saintek maupun soshum. Tidak terbatas pada civitas akademika Unpad, beasiswa ini terbuka untuk umum."Tidak harus alumni Unpad, PNS, atau dosen, tetapi terbuka bagi seluruh putra-putri bangsa," imbuhnya.Lebih lanjut Rektor memaparkan, program beasiswa ini diarahkan pada pembelajaran berbasis riset. Nantinya, mahasisiwa akan didorong untuk menghasilkan output artikel ilmiah pada jurnal internasional bereputasi.Setiap penerima beasiswa mendapatkan satu promotor yang telah memiliki judul riset. Pemilihan promotor dilakukan saat proses pendaftaran. Untuk melihat daftar promotor dapat dicek pada laman berikut https://www.unpad.ac.id/2022/06/siapkan-anak-bangsa-yang-unggul-unpad-tawarkan-beasiswa-doktor-dan-fast-track/Kemudian melalui program ini, penerima beasiswa akan mendapatkan beberapa benefit. Apa saja?Komponen Pembiayaan Beasiswa S3 dan Fast Track Unpad1.Beasiswa Program Doktor Padjadjaran (BPDP)-Bantuan biaya pendidikan selama tiga tahun-Dana riset yang diberikan melalui promotor2.Beasiswa Unggulan Pascasarjana Padjadjaran (BUPP) Fast Track-Bantuan biaya pendidikan program Magister dan Doktor selama empat tahun-Dana riset yang diberikan kepada promotor-Biaya hidup dan tunjangan mahasiswa sebesar Rp 2,5 juta per bulan selama empat tahun.Jika tertarik, kamu bisa langsung mendaftar pada laman resmi SMUP Unpad dengan memilih jalur pendaftaran Pascasarjana reguler. Kemudian memilih skema pendaftaran BPDP atau BUPP Fast Track. Selamat mendaftar!
Dan jangan lupa persiapkan kemampuan Bahasa Inggrismu dengan baik hanya di lembaga kursus terbaik di Lhokseumawe " Cambridge School Lhokseumawe" untuk informasi program dan pendaftaran silahkan whatsapp ke nomor 0852-4571-1161.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar